Saturday, March 17, 2018

KUHLI LOACH

KUHLI LOACH
(Pangio kuhlii)


Siang hari ini penulis akan mendeskripsikan ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii), kalian pasti bingung dengan ikan satu ini karena berbentuk seperti belut atau ular laut yang memiliki cincin di tubuhnya, Tetapi jangan salah sebagian penggemar ikan hias  khususnya aquascape sangat menyukai jenis ikan satu ini yang memiliki tubuh unik. Untuk info selengkapnya kalian dapat  menyimak sampai habis artikel ini.

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii)

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii), merupakan ikan yang berasal dari Indonesia dan Semenanjung Malaya. Ikan jenis ini merupakan ikan yang suka menyendiri atau tidak suka berkelompok, apabila ikan ini merasa terancam maka Kuhli Loach akan menuju ke dasar untuk mengubur diri sendiri, sangat unik bukan.

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) menuju ke dasar untuk berlindung

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) menuju ke dasar untuk berlindung

Banyak orang yang tidak mengerti ikan satu ini, karena bentuknya yang tidak wajar seperti ikan normal biasanya, dan banyak menyebutnya belut hias, tetapi mereka salah yang menyebut ikan ini sebagai belut karena memiliki  empat pasang barben(kumis pada ikan lele) di sekitar mulut, sirip sangat kecil yang transparant dan ekor yang kecil dan transparant.

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) memiliki barben seperti ikan lele
Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) memiliki barben seperti ikan lele dan sirip kecil yang transparant

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) termasuk ikan yang hidup pada malam hari atau nocturnal. Pada saat berkembang biak betina akan lebih besar di bandingkan dengan pejantan dan ovarium yang berwarna kehijauan dapat dilihat melalui kulit sebelum bertelur. Untuk ikan jenis ini sangat menyukai tempat yang berpasir dan air yang bersih maka dari itu untuk memelihara ikan jenis ini harus setiap hari dilakukan pengecekan aquascape supaya tidak mati.

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) betina memiliki tubuh yang lebih besar pada saat bertelur


Kuhli Loach (Pangio kuhlii) biasanya cenderung keras dan berumur panjang di akuarium bisa mencapai 14 tahun masa hidupnya dan bergaul dengan baik dengan sesama jenisnya maupun jenis ikan lainnya. Sebaiknya di aquarium harus memiliki kerikil atau pasir halus supaya tempat tersebut berguna untuk tempat tinggal  ikan ini.

Ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) berada di aquascape

Sekian untuk artikel tentang ikan Kuhli Loach (Pangio kuhlii) semoga bisa bermanfaat bagi kalian yang membacanya, Terima Kasih

0 comments:

Post a Comment